TINGKAT LABA PADA UD AZKA JATI JEPARA KUPANG
Abstract
Modal kerja merupakan masalah pokok yang seringkali dihadapi oleh perusahaan, karena hampir semua perhatian untuk mengelola modal kerja dan aktiva lancar merupakan bagian yang cukup besar dari aktiva. Modal kerja dibutuhkan oleh setiap perusahaan untuk membelanjai operasinya sehari-hari.Berdasarkan pembahasan dan analisa yang telah ditemukakan, dapat diambil kesimpulan bahwa tingkat perputaran modal kerja yang dicapai oleh UD. Azka Jati Jepara Kupang pada tahun 2012-2014. Pada tahun 2012 perputaran kas 2,6 kali peputaran piutang 7,5 kali dan perputaran persediaan 3,50 kali. Pada tahun 2013 perputaran kas 7,5 kali perputan piutang 12,5 kali dan perputaran persediaan 15,9 kali sedangkan pada tahun 2014 perputaran kas 2,48 kali perputaran piutang 5,95 kali dan perputaran persediaan 2,41 kali. Hal ini menunjukan bahwa modal kerja pada UD. Azka Jati Jepara Kupang belum dapat dikatakan efisien karena perusahaan berfluktuasi dari tahun ke tahun. Tingkat profitabilitas yang dicapai oleh UD. Azka Jati Jepara Kupang pada tahun 2012-2014. Pada tahun 2012 ROI 359% tahun 2013 272% sedangkan tahun 2014 201%. Hal ini menunjukan bahwa efktifitas dan efisien dalam tingkat profitabilitas pada perusahaan sudah tercapai. Penilaian perputaran modal kerja dan tingkat profitabilitas yang dicapai oleh UD. Azka Jati Jepara Kupang pada tahun 2012-2014. Pada tahun 2012 perputaran kas 2,6 kali hal ini menunjukan bahwa perputaran kas cukup sehat.